Telkom CorpU terus berupaya untuk terlibat secara aktif dan bisa menjadi solusi yang berdampak besar dengan menghasilkan produk atau layanan Learning, Research, dan Innovation, melalui pengembangan talenta dan inovasi yang berstandar global salah satunya dengan melakukan kegiatan Engagement Telkom - Subsidiaries ke Telkom Sigma. Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid dengan offline bertempat di Graha Telkom Sigma II dan online melalui platform Zoom Meeting, Rabu (6/5).
Kegiatan dihadiri Principal Learning Analyst, Widodo Yuwono dan Tuti, Tribe Leader Learning Digitization, Rosmida serta didampingi oleh SGM Telkom CorpU, M. Subhan Iswahyudi.
Subhan menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk tindak lanjut dari Telkom EDGES yang sudah dilaksanakan pada 30 Januari lalu di Kampus Telkom CorpU sebagai bentuk komitmen untuk mendukung Subsidiaries dengan memanfaatkan kapabilitas yang sudah dibangun oleh Telkom CorpU sesuai arahan CHCO. Dukungan tersebut, salah satunya bisa dimulai dengan memanfaatkan platform myDigiLearn melalui pelatihan-pelatihan yang ada didalamnya oleh Telkom Sigma.
Turut hadir VP HC Telkom Sigma, Adam Kamil menyampaikan rasa terimakasih karena Telkom CorpU telah mengundang dalam kegiatan engagement ke Subsidiaries. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh Telkom CorpU maupun Telkom Sigma, agar dapat tercipta berbagai kolaborasi dan sinergi baik antara Telkom CorpU dengan Telkom Sigma.