Integrasi Learning, Innovation, dan Research (LIR) memperkuat komitmen Telkom CorpU dalam mendukung proses bertumbuh dengan memfasilitasi serta menjadi role model dalam setiap proses pembelajaran. Hal ini membuat Telkom CorpU dipercaya oleh rekan-rekan dari Kementerian Keuangan - Ditjen Perbendaharaan untuk menggali insight terkait Change Management & Communication pada Selasa, (04/06).
Act As DSGM Telkom CorpU, Wibisana Jaka Sembada menyambut kedatangan dengan memberikan opening speech dan ucapan terima kasih atas kehadiran rekan - rekan Kementerian Keuangan - Ditjen Perbendaharaan di Telkom CorpU. Beliau juga menyampaikan bahwa Telkom terus beradaptasi pada berbagai implementasi Change Management terutama pada adanya Transformasi Organisasi saat ini, termasuk pengembangan produk communication.
Selanjutnya, rekan-rekan Kemenkeu - Ditjen Perbendaharaan diberikan paparan Sharing Session terkait Knowledge Management di Telkom CorpU oleh Tribe Leader Knowledge Management, Wahyu Winarto. Kemudian diajak berkeliling ke InnoCent untuk berkesempatan merasakan langsung berbagai solusi digital hasil inovasi digital talent Telkom.
Melalui benchmark ini, diharapkan dapat menambah insight baru dan pemahaman rekan-rekan Kemenkeu - Ditjen Perbendaharaan tentang Change Management & Communication serta dapat membuka peluang kolaborasi antara kedua belah pihak. (Tifani/Red02)